Soekirman Harap TNS Berikan Pelayanan Kesehatan Dengan Maksimal Pada Masyarakat

SAMBUTAN : Bupati Sergai Ir. H. Soekirman tengah menyampaikan sambutannya pada acara Pertemuan dengan Tim Nusantara Sehat (TNS) bertempat di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati di Sei Rampah, Senin (30/7). 

Sei Rampah, Setelah beberapa hari tinggal dan mengabdi di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), 42 orang Tim Nusantara Sehat (TNS) dari Kemetrian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), jajaran Pemkab Sergai kembali mengadakan pertemuan dengan TNS bertempat di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati di Sei Rampah, Senin (30/7). Dalam pertemuan tersebut hadir Bupati Sergai Ir. H. Soekirman, Kadis Kominfo H. Ikhsan, AP, Kadis Kesehatan serta puluhan tenaga kesehatan yang tergabung dalam TNS Kemenkes RI.

Dalam bincang-bincangnya, Bupati Soekirman mengapresiasi Dinas Kesehatan yang telah bekerja dengan semaksimal mungkin. Dengan TNS ini diharapkan dapat terus  mengabdi dengan baik dan membawa dampak baik bagi kesehatan masyarakat.

Selain itu juga, kehadiran TNS juga diharapkan dapat merubah pandangan masyarakat terhadab pentingnya kesehatan, karena kesehatan adalah segala-galanya. Dengan melakukan  pola hidup  bersih dan membuang sampah serta peduli terhadap lingkungan.“ Mudah-mudahan dengan kehadiran TNS  dapat membantu kami dalam mewujudkan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Tanah Bertuah Negeri Beradat,” katanya.

BERSALAMAN : Bupati Sergai Ir. H. Soekirman didampingi Kadis Kominfo H. Ikhsan, AP tengah bersalam-salaman dengan Tim Nusantara Sehat (TNS) usai melakukan pertemuan bertempat di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati di Sei Rampah, Senin (30/7).

Lebih lanjut dikemukakan Bupati bahwa TNS ini akan ditempatkan di Sergai selama 2 tahun untuk bertugas dibeberapa kecamatan, sehingga sangat membantu dalam pelayanan kesehatan masyarakat. Harapannya dapat memberikan pelayanan kesehatan dengan maksimal kepada masyarakat. Sementara itu Kadis Kesehatan dr. Bulan Simanungkalit, M.Kes menyampaikan bahwa ada sebanyak 42 TNS yang tersebar di 10 kecamatan diantaranya Kecamatan Bandar Khalifah,  Bintang Bayu,  Dolok Masihul,  Kotarih,  Tebing Tinggi,  Pegajahan,  Silinda,  Sipispis,  Tanjung Beringin,  Tebing Syabandar.

TNS tersebut terbagi dalam Tenaga Nutrisionis sebanyak 5 orang,  dokter 8 orang,  dokter gigi 8 orang, Asisten Apoteker 5 orang,  perawat 11 orang,  Kesehatan Lingkungan 4 orang dan Pranata Laboratorium Kesehatan.  “ Saya mengucapkan terimakasih atas kehadiran kalian semua yang merupakan kebahagiaan bagi kami, Sergai memiliki  motto menghadirkan pemerintah di tengah-tengah masyarakat,  itulah yang saya harapkan dari kita semua yang baru hadir untuk bersama mensukseskan motto kabupaten ini, “ tukasnya. MC Sergai/vivi

198 Views

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *