Perbaungan,
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-79, TK Percontohan Binaan Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-kanak Indonesia (GOPTKI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) menggelar kegiatan kreativitas anak, guru, dan orang tua, Selasa (25/11/2024).
Acara yang berlangsung di halaman TK Percontohan, Jl. Raya Kompleks Kantor Camat Perbaungan, ini dihadiri oleh Ketua GOPTKI Sergai, Ny. Hj. Aini Zetara Adlin Tambunan, beserta jajaran guru, murid, dan orang tua murid.

Dalam pidato sambutannyanya, Ketua GOPTKI, Ny. Hj. Aini Zetara Adlin Tambunan, menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap peran guru sebagai pilar utama pendidikan. “Guru adalah garda terdepan di bidang pendidikan. Mereka menjadi sosok paling penting dalam mencerdaskan bangsa dan mencetak generasi penerus yang tangguh, berkarakter, dan berdaya saing global. Hari Guru Nasional adalah momentum untuk merefleksikan kembali peran guru di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Guru dituntut untuk terus berinovasi dalam metode pembelajaran agar mampu menjawab tantangan zaman,” ujar Ny. Hj. Aini.

Menutup sambutannya, Aini Zetara berharap momentum ini dapat menginspirasi semua pihak untuk terus mendukung pendidikan yang berkualitas di Kabupaten Sergai.
Sementara itu, Ketua Wali Murid, Yesi Sriana, juga memberikan sambutan yang menyentuh hati. Ia menyampaikan rasa syukur dan apresiasi mendalam kepada para guru yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam mendidik anak-anak.

” Kami memahami bahwa menjadi tenaga pendidik, khususnya di TK, tidaklah mudah. Dibutuhkan usaha dan dedikasi yang luar biasa. Anak-anak di usia ini masih sangat aktif dan membutuhkan perhatian ekstra. Namun, ibu-ibu guru tidak pernah mengeluh dan selalu tersenyum, memberikan semangat kepada anak-anak kami,” ungkap Yesi Sriana.


Ia menambahkan, “Tiada kata yang bisa menggambarkan rasa syukur dan terima kasih kami kepada ibu-ibu guru. Saya mewakili seluruh orang tua murid TK Percontohan mengucapkan Selamat Hari Guru. Tetaplah menjadi pelita yang menerangi jalan anak-anak kami.”
Acara ini diwarnai dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur dan penghormatan kepada jasa para guru. Selain itu, para murid dan guru turut menyemarakkan peringatan ini dengan pertunjukan seni yang menampilkan kreativitas mereka. Penampilan penuh semangat dari anak-anak dan kolaborasi bersama para guru mengundang senyuman serta apresiasi dari para hadirin.
Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara guru, anak, dan orang tua, tetapi juga menjadi bentuk penghargaan kepada para guru atas jasa mereka yang luar biasa. (Media Center Sergai).
Teks/Editor : Lenti/Rini Ry
Reporter : Budi
Admin : Julia
