Sei Rampah,
Personil dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) menjadi narasumber pada kegiatan sosialisasi edukasi dan literasi digital di Desa Pasar Baru dan Desa Matapao, Kecamatan Teluk Mengkudu, Jumat (20/12/2024). Pada kegiatan ini, tampil sebagai narasumber Hans Imanuel Prawira bersama Ardi Winata Tobing dengan materi tentang pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) di era digital, dampaknya terhadap dunia bisnis, serta tantangan dan manfaat jangka panjangnya.
Kegiatan ini juga menghadirkan JF Pranata Humas Muda Dinas Kominfo Nurlenti Purba sebagai narator sekaligus moderator acara. Nurlenti Purba membuka sesi dengan memberikan pemahaman dasar mengenai bagaimana AI dapat membantu dalam pekerjaan sehati-hari dan manfaat serta efisiensinya terhadap waktu dah output yang dihasilkan. “Artificial Intelligence memungkinkan mesin untuk melakukan tugas-tugas yang membutuhkan kecerdasan manusia, seperti belajar, mengambil keputusan, dan mengenali pola. Teknologi ini sudah mulai diterapkan di berbagai sektor, termasuk bisnis dan pemerintahan,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa pemahaman yang tepat tentang AI dapat membantu masyarakat dan pelaku bisnis untuk memanfaatkan teknologi ini secara optimal.
Selanjutnya, Hans Siahaan membahas dampak AI pada dunia bisnis. “AI memiliki peran besar dalam meningkatkan produktivitas dan efisiensi. Contohnya, otomatisasi tugas-tugas repetitif dapat menghemat waktu dan biaya operasional,” ungkap Hans.
Ia juga menyoroti bagaimana AI dapat membantu pengambilan keputusan yang lebih cerdas melalui analisis data yang cepat dan akurat. “Namun, penting untuk tetap mempertimbangkan etika dan regulasi dalam penggunaannya,” tambahnya.



Ardi Tobing menutup sesi dengan membahas tantangan dan kolaborasi antara AI dan manusia. “Era digital membawa tantangan seperti kesenjangan digital, perubahan tenaga kerja, hingga kebisingan informasi. Namun, jika dikelola dengan baik, AI dapat menjadi mitra manusia dalam menyelesaikan berbagai tugas,” kata Ardi.
Ia juga memperkenalkan sejumlah aplikasi AI yang dapat dimanfaatkan, seperti Chat GPT untuk chatbot, Canva untuk desain grafis, dan Synthesia AI untuk pembuatan video. “Aplikasi ini bukan untuk menggantikan manusia, melainkan mendukung pekerjaan agar lebih efektif dan efisien,” ujarnya.
Sosialisasi ini ditambah dengan diskusi bersama para pelajar dan aparat desa yang antusias bertanya tentang pendalaman AI. Banyak pertanyaan yang dilontarkan untuk mengenal AI secara mendalam serta bagaimana praktiknya dan pentingnya penggunaan AI dalam kehidupan sehari hari baik di dunia kerja maupun dunia pendidikan.

Ketiga pembicara sepakat bahwa manfaat jangka panjang AI mencakup peningkatan efisiensi operasional, pengambilan keputusan yang lebih baik, dan inovasi berkelanjutan. “Jika kita mampu mengadopsi teknologi ini dengan bijak, manfaatnya akan dirasakan hingga generasi mendatang,” pungkas Nurlenti.
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Kominfo Ingan Malem Tarigan mengemukakan bahwa Dinas Kominfo siap mendukung desa dalam mensosialisasikan literasi digital sehingga kehidupan masyarakat desa di mulai dari kantor desa terbiasa menggunakan teknologi komunikasi dan informasi dalam mempermudah tugas-tugas sehari-hari,. (Media Center Sergai)
Teks/Editor : Nabila/Lenti
Reporter : Frans
Admin : Maya
