Mediacenter

Di Raker KORPRI, Sekdakab Sergai Imbau ASN Laksanakan Tugas Dengan “Berakhlak“

Sei Rampah,

Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indoenesia (DP KORPRI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Senin (11/7/2022) menggelar Rapat Kerja (Raker) membahas beberapa agenda penting bertempat di Aula Sultan Serdang Komplek Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah.

Sekdakab H M Faisal Hasrimy, AP, M.AP selaku Ketua DP KORPRI Sergai menyampaikan jika KORPRI hendaknya membuat program kerja berupa terobosan/inovasi terbaru yang dapat dimanfaatkan untuk hal positif demi meningkatkan kesejahteraan para ASN.

“ Banyak hal yang bisa dilakukan oleh ASN misalnya dengan membuat program/terobosan terbaru seperti mendirikan usaha dan bekerjasama dengan pihak asuransi sehingga bermanfaat untuk proteksi diri dengan tujuan sebagai jaminan dihari tua,” kata Faisal.

Iapun menambahkan jika melalui KORPRI dapat terus mengembangan berbagai program yang dapat memajukan Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat. Melalui KORPRI juga, katanya lagi, dapat merealisasikan visi dan misi kabupaten dengan maksimal, terangnya sembari menambahkan jika saat ini KORPRI sedang fokus dalam peningkatan kualitas infrastruktur, baik jalan, jembatan dan irigasi, sistem pemerintahan, pendidikan, kesehatan dan layanan lainnya yang juga menjadi perhatian KORPRI dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Sergai yang Maju Terus.

Sekda Faisal juga mengimbau seluruh ASN Pemkab Sergai untuk memegang teguh nilai-nilai dasar ASN serta mempunyai semboyan yang sama dalam melaksanakan tugasnya.

“ ASN yang bertugas harus mempunyai orientasi untuk memberikan pelayanan yang terbaik pada masyarakat. Kemudian, nilai-nilai dasar ini kita selaraskan dengan program pemerintah pusat demi menciptakan nilai dasar ASN yang berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif (berakhlak),” ujarnya di hadapan para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD serta Pengurus KORPRI Kabupaten Sergai

Diakhir sambutannya Sekda Faisal berpesan kepada pengurus KORPRI agar memantapakan jiwa korsa dalam memberikan pelayanan terbaik yang dibutuhkan masyarakat serta menciptakan inovasi yang bersifat solusi sehingga dapat membalikkan ketidakmungkinan menjadi peluang, selain itu membuat kelemahan menjadi keunggulan demi mweujukan Sergai yang mandiri, sejahtera dan religius, pungkasnya.

Sebelumnya Panitia Pelaksana Drs. Fajar Simbolon melaporkan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk menetapkan program kerja Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Sergai periode tahun 2022-2027.

“ Sedangkan tujuan kegiatan ini adalah agar terbentuknya KORPRI Kabupaten Sergai yang Maju Terus dan dapat bermanfaat bagi seluruh anggota, pungkasnya sambil melaporkan bahwa kegiatan ini dihadiri sebanyak 70 orang Dewan Pengurus KORPRI Sergai. (Media Center Sergai).

Teks/ Editor : Rini Ry

Reporter : Brojeps

Admin : Julia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Latest Posts