Bupati Ir H Soekirman : Hiasi Masjid Dengan Berbagai Aktivitas Yang Menumbuhkan Pahala dan Amal Shaleh

Serdang Bedagai, Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir H Soekirman resmikan Masjid AR-RASYID  sekaligus Pengukuhan Badan Kemakmuran Masjid (BKM) serta Shalat Jum’at berjamaah perdana bersama keluarga pewakif  dan  para undangan di Masjid AR-RASYID Jl.Kabupaten No.1 Kelurahan Simpang Tiga Pekan Kecamatan Perbaungan, Jum’at (10/2).

Turut hadir dalam acara, Ketua MUI Sergai H.Lukman Yahya, SKPD Sergai, unsur Muspika Kecamatan Perbaungan, tokoh pemekaran Sergai H.Ok.David Purba, ulama dan umaroh, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta masyarakat Kecamatan Perbaungan.

Dalam sambutannya Bupati H.Soekirman menyampaikan  bahwa masjid dapat di fungsikan sebagai pemberdayaan masyarakat, dan wadah penggalian berbagai potensi yang mungkin dapat di kembangkan. Masjid juga dapat di manfaatkan sebagai tempat untuk membahas beragam persoalan umat, sehingga dengan demikian mampu melahirkan berbagai pemikiran, konsepsi maupun langkah konkrit dalam atasi persoalan umat Islam.

Lebih lanjut H Soekirman mengatakan kepada umat Islam Kecamatan Perbaungan dan terkhusus kepada pengurus BKM Masjid AR-RASYID agar dapat meningkatkan peran masjid bagi kehidupan umat islam serta menjaga perdamaian dengan umat beragama, dengan menggunakan manajemen masjid yang baik, serta  diiringi dengan kegiatan atau program kerja, maksimalkan potensi jamaah untuk meningkatkan peran masjid di masyarakat.

Kemudian H Soekirman berpesan dalam sambutannya kepada jamaah Masjid AR-RASYID agar dapat memanfaatkan pasilitas masjid yang sangat baik dengan maksimal, jangan sia-siakan keberadaan masjid yang demikian indah, namu hiaslah masjid dengan berbagai aktivitas yang menumbuhkan pahala dan amal shaleh.

Sementara itu, salah seorang keluarga pewakif Syamsir A. loebis, SH yang di dampingi dua saudara kandungnya menyampaikan ucapan terimakasih pada pemerintah daerah dan masyarakat setempat atas dukungan dan bantuannya sehingga masjid ini dapat terbangun dengan indah, mudah-mudahan masjid ini dapat di pergunakan dengan sebaik-baiknya serta mendapatkan perawatan yang maksimal.

Sebelumnya ketua BKM Masjid AR-RASYID  dalam sambutannya yang dibacakan  oleh Juarno mengatakan, kami sebagai pengurus BKM akan berusaha menjaga amanah dari keluarga pewakif dan akan merawat dengan baik Masjid AR-RASYID.(Mc Serdang Bedagai/Febri)

 

 

227 Views

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *