Mediacenter

Desa Tanjung Putus, Tempat Peternak dan Perkebunan Berkembang

Desa Tanjung Putus Kecamatan Pegajahan adalah sebuah desa yang berlokasi di Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai. Pemerintahan Kecamatan Pegajahan dipimpin oleh seorang Camat Bernama Sri Herlinawati, S.Sos  yang membawai 13 desa yakni, Desa Bengabing, Desa Bingkat, Desa Jati Mulyo, Karang Anyar, Lestari Dadi, Melati Kebun, Pegajahan, Pondok Tengah, Petuaran Hilir, Petuaran Hulu, Sennah, Sukasari dan Desa Tanjung Putus.

Sedangkan Kepala Desa Tanjung Putus Bernama Deritawati yang dilantik bersama dengan Kepala Desa lainnya di Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai periode 2019-2025 pada tanggal 31 Desember 2019 lalu.

Pentingnya lahan atau tempat ternak adalah suatu faktor-faktor dalam menentukan produsi-produksi yang harus di miliki wilayah untuk tujuan mendukung proses produktivitas perekonomian masyarakat yang terdapat pada wikayah itu. Terpasilitasinya lokasi atau tempat yang mungkin sangat luas dan di dukung oleh keadaan tanah yang subur dan asri dan dapat mendukung pengembangan serta meningkatan usaha pada bidang pertanian dan perternakan.

Disetiap daerah masyarakat atau warga penduduklah yang memiliki peran penting dalam proses laju munsurnya suatu perkembangan dalam masyarakat. Warga atau penduduknya pada satu daerah adalah sumber daya berpengaruh besar pada laju pengembangan pembangunan daerah. Maka karena itulah, dalam menigkatkan suatu kualitas manusia dalam lingkungan suatu wilayah akan sangat penting sehingga dianggap dapat meeningkatkan peersainggan dalam segi pembangunaan dalam Daerah. Desa Tanjung Putus Kecamatan Pegajahan merupakan desa yang memiliki kependudukan yang lebih sedikit. Gambaran keadaan status kependudukan di Desa tanjung Putus Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera utara.

Penduduk Desa Tanjung Putus Kecamatan Pegajahan ini bila dilihat dari jenis kelaminnya adalah lebih dominan laki-laki yatu sebanyak 374 orang (50,47%) dan untuk perempuan sebanyak 367 orang (49,53%). Dengan demkian jumlah penduduk itu merupakan satu faktor-faktor yang dapat pendukung pengembangan sub sektor perternakan yang dijadikan sebagai sumber tenaga kerja.

Dalam menghidupi diri, maka sesorang diwajibkan untuk bekerja yang sesuai dengan profesi serta kemampuan dan keterampilan sendiri. Macam-macam usaha atau mata pencaharian yang selalu ditekuni oleh penduduk di Desa Tanjung Putus Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera Utara.

Adapun Jenis Pekerjaan masyarakat di Desa Tanjung Putus antara lain bertani, peternak, berdagang, POLRI/TNI, dan Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Penggunaan pada lahan atau tanah yang dijadikan sumber daya alam fisik mempunyai peranan yang begitu penting bidang segala kehidupan manusia. Hal ini disebabkan lahan atau tanah yang diperlukan masyarakat dalam segala kehidupan manusia, dimana lahan atau tanah dimanfaatkan manusia selain untuk tempat tinggal dan hidup, juga melakukan dalam kegiatan pertanian, kegiatan peternakan, kegiatan perikanan, kegiatan kehutanan, kegiatan pertambangan dan sebagainya.

Oleh sebab itu betapa pentinngnya peran lahan atau tanah daalam kehidupaan manusia dalam bermasyarakat, sehingga didapai ketersediaan lahan dan tanah akan terbatas. Perlu dipahamai bahwa integrasi usaha ternak kambing dan usaha tanaman perkebunan Kelapa Sawit yang telah memanfaatkan hubungan komplementer antar berbagai komponen di dalam sistem alternatif yang menjanjikan. Artinya peternak kambing dapat memanfaatkan lahan perkebunan sawit yang ada bsebagai sumber pakan bagi ternak kambing sehingga kebutuhan nutrisi ternak terpenuhi dengan baik.

Untuk sarana pendidikan, ada 2 SD di desa ini. Sedangkan untuk sarana puskesmas, terdapat satu posyandu di Desa Tanjung Putus. (Berbagai Sumber/ISL).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Latest Posts