Upacara Pelepasan dan Penghormatan Terakhir Almarhum Asisten Pemerintahan Umum Sergai

Bupati Soekirman : Tondi dan Cinta Tidak Akan Pernah Mati

Medan, Saat mendengan kabar duka ini, tentu sangat mengagetkan kami meski kami tahu almarhum telah menyampaikan sakit yang diderita, bahkan ketua TP PKK Ny. Hj. Marliah sempat menjenguknya dan justru saat itu Almarhum dalam keadaan lebih baik, namun usia manusia hanya Tuhan yang tahu. Almarhum juga merupakan figur yang mampu memberikan solusi dari setiap permasalahan yang ada. Sungguh segala kinerja Almarhum telah memberikan kemudahan bagi kami selaku pimpinan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

Hal ini disampaikan Bupati Sergai Ir H Soekirman saat memimpin Upacara Pelepasan dan Penghormatan Terakhir untuk Almarhum Asisten Pemerintahan Umum Drs. Ramses Tambunan, M.Si menuju peristirahatan terakhirnya  berangkat dari Rumah Duka Jl. Pinang Raya Perumnas Simalingkar Medan, Selasa (28/8). Bertindak selaku komandan upacara Kasat Pol-PP Drs. Fajar Simbolon, M.Si dan perwira upacara Drs. Purba Siregar.

Lebih lanjut disampaikan Bupati sesungguhnya Almarhum akan memasuki Purba Bhakti pada September tahun ini. Begitu banyak sumbangsih yang diberikan dan berperan aktif dalam penyelenggaraan pembangunan strategis seperti pembangunan jalan tol serta pelaksanaan Pemilu yang selalu sukses atas bantuan koordinasi dari Almarhum, kata Soekirman. Diceritakan Bupati bahwa terkait lahan untuk pembangunan gedung PA dan PN Sei Rampah adalah berkat kemampuan koordinasi dan komunikasi yang sangat baik dari Almarhum hingga dapat terwujud saat ini. Hal ini guna mewujudkan kabupaten yang unggul, inovatif dan berkelanjutan segalanya diberikan Almarhum hingga akhir hayatnya, ujarnya.

“ Kami sangat bersyukur mendapatkan bantuan tenaga dan pemikiran dari Almarhum dan menjadi tauladan bagi kami selanjutnya dalam melaksanakan pemerintahan,” tukas Bupati. Selanjutnya kami juga berharap tali kekeluargaan antara keluarga Almarhum dengan Pemkab Sergai akan terus terpelihara sampai kapanpun walaupun Drs. Ramses Tambunan telah tiada. Dia-lah suri tauladan bagi ASN dan telah menepati sumpah dan janji sampai tunai dan tuntas. “ Atas nama pribadi dan Pemkab Sergai mengucapkan turut berdukacita atas wafatnya Almarhum semoga arwahnya diterima disisi Tuhan YME serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, “ katanya.

Diakhir sambutannya diutarakan Bupati bahwa kematian akan datang pada setiap manusia, namun tondi tidak akan mati, cinta juga tidak akan mati. Oleh sebab itu mari kita cintai dan kenang Almarhum di dalam hati kita semua, Almarhum adalah orang yang sangat baik dan kami sangat kehilangan, pungkas Bupati. Selain Bupati Soekirman hadir juga Kajari Sergai Jabal Nur, SH, MH, Sekdakab Drs. Hadi Winarno, MM, Ketua TP PKK Ny. Hj. Marliah Soekirman, Ketua DWP Ny. Khairani Hadi Winarno, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat, jajaran ASN Pemkab Sergai serta keluarga Almarhum.

Prosesi dimulai dengan pembacaan riwayat kepegawaian dan rekam jejak pengabdian almarhum oleh Sekretaris BKD Sergai Rudianto Siagian, M.Si. Disampaikan Rudianto bahwa Almarhum lulus CPNS tahun 1983, Almarhum melanjutkan karir sebagai Kataud Poltabes Medan pada tahun 1996, lulusan S2 UPMI Medan ini sempat bertugas sebagai Kasubbag BIN PNS di Polda Sumut, dilanjutkan menjabat Kepala Kesbangpol Sergai sebelum jabatan terakhir sebagai Asisten Pemerintahan Umum sejak 31 Oktober 2013 lalu. Pria kelahiran Tapanuli Tengah, 1 Oktober 1958 ini meninggalkan seorang istri dan empat orang anak.

Sementara itu sambutan keluarga Almarhum Drs. Ramses Tambunan,M.Si yang diwakili oleh BA Moses Tambunan, Dewan Penasehat Siraja Tambun Indonesia mengutarakan atas nama keluarganya menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati beserta jajaran, Kajari serta lainnya. “ Kata-kata penyejuk dari Bupati tadi telah kami terima, dan kami tidak bisa membayar ini namun Tuhan yang akan menggantinya dengan berlipat ganda,” paparnya.

Atas nama Si Raja Tambun Indonesia menyatakan tidak akan pernah lupa akan kebaikan Bupati beserta jajaran dan semoga berkat Tuhan selalu bersamanya beserta seluruh jajaran dan keluarga, tandas BA Moses Tambunan. Sementara Darmen Tambunan selaku aban Almarhum merasa sangat terpukul dan kehilangan. Dengan sambutan Bupati tadi sungguh sangat membanggakan kami bahwa almarhum bekerja dan mengabdi dengan sangat baik. Terima kasih kepada semuanya, kata Darmen. Sebelum pamit, Bupati menyerahkan bantuan tali asih yang diterima langsung oleh istri almarhum, Ny. Mutiara Hutauruk. MC Sergai/vivi

681 Views

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *