Perbaungan
Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya didampingi Wakil Bupati (Wabup) Sergai H. Adlin Tambunan hadir pada acara Silaturahmi bersama Komandan Resor Militer (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf. Tagor Rio Pasaribu, S.E. bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sergai, Deli Serdang dan Tebing Tinggi. Acara ini digelar di Rumah Makan Titik Temu Sergai, Perbaungan, Selasa Siang (21/05/24).
Di sela-sela acara, Bupati Sergai menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kolonel Inf. Tagor Rio Pasaribu yang baru mengemban amanah sebagai Danrem 022 Pantai Timur sejak April lalu.
“Semoga jalinan sinergi yang selama ini sudah terjalin antara Pemkab Sergai dan Korem 022 Pantai Timur dapat tetap terjaga dengan baik,” ucap Darma Wijaya.
Dirinya juga menyebut jika acara ramah tamah ini digelar untuk mempererat silaturahmi dan sinergitas antar pimpinan daerah serta TNI-Polri dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing.
“Suasananya penuh keakraban. Di sini kami saling berdiskusi membahas berbagai macam isu strategis, tantangan yang dihadapi serta saran dan solusi yang mungkin dapat diambil dalam pelaksanaan tugas masing-masing sektor di daerahnya,” ucap Darma Wijaya.
Sementara itu di momen yang sama, Wabup Sergai mengatakan jika sinergi Pemkab, TNI, dan Polri adalah hal yang mutlak dijalin erat.
“Kita tentu ingin ketertiban dan keamanan masyarakat dapat terus tercipta. Kondusifitas yang terjaga akan jadi dasar terlaksananya pembangunan daerah yang lebih baik lagi,” kata Adlin Tambunan.
Sebelumnya dalam sambutannya, Kolonel Inf. Tagor Rio Pasaribu menyampaikan pentingnya kerjasama antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menghadapi berbagai dinamika yang terjadi di tengah masyarakat.
“Sinergi yang kuat antara semua elemen pimpinan daerah sangat dibutuhkan untuk menciptakan kondisi yang kondusif dan aman bagi masyarakat,” ujar Danrem 022/Pantai Timur.
Acara ramah tamah ini diisi dengan kata sambutan oleh Danrem 022/Pantai timur dan pemberian Plakat oleh Danrem kepada Forkopimda yang hadir demikian juga sebaliknya.
Kegiatan kemudian diakhiri dengan makan siang bersama dan foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan soliditas antar instansi yang hadir.
Teks/Editor : Ardi/Lenti
Admin : Julia
Tinggalkan Balasan