Program P3-TGAI Akan Dilaksanakan di 7 Kecamatan, Wabup Sergai Harap Dukungan Masyarakat

Deli Serdang,

Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, hadir dalam acara Sosialisasi Tingkat Balai Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) di Kabupaten Deli Serdang, Serdang Bedagai dan Langkat yang digelar di Hotel Wings, Lubuk Pakam, Rabu (13/4/2022).

Dalam sambutannya, Wabup Sergai Adlin Tambunan mengapresiasi penuh rencana Pemerintah Pusat lewat Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II, yang merencanakan sebanyak 78 titik peningkatan tata guna air irigasi di Kabupaten Sergai.

Wabup mengatakan, perlu dilakukan rehabilitasi jaringan irigasi dan untuk mendukung hal ini wajib dilakukan pembangunan yang berlangsung secara partisipatif, transparan, merata dan akuntabel.

“ Dalam mendukung program prioritas P3-TGAI yang tertuang dalam Recana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2025 yaitu meningkatkan infrastruktur khususnya daerah irigasi yang dapat mendukung ekonomi rakyat serta pemerataan pembangunan secara padat karya dengan melibatkan masyarakat petani,” ucapnya.

Adlin Tambunan merinci terdapat jaringan irigasi di Sergai yang menjadi kewenangan pusat. Luasnya sekitar 13.910 hektar. Ia melanjutkan, program P3-TGAI diproyeksikan akan dilaksanakan di 7 kecamatan dengan rincian 15 titik di Pantai Cermin, 11 titik di Pegajahan, 28 titik di Perbaungan, 4 titik di Sei Rampah, 2 titik di Serbajadi, 5 titik di Tanjung Beringin dan 13 titik di Teluk Mengkudu.

Di kesempatan ini, Wabup berharap masyarakat desa dan kecamatan sebagai penerima manfaat bisa berkolaborasi dan partisipatif dalam proses pembangunan yang dilaksanakan dengan tim P3-TGAI supaya hasil dari pekerjaan yang dilaksanakan bisa sesuai rencana.

“ Tak lupa kami menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat terkhusus kepada Kementerian PUPR dan BWS. Mudah-mudahan ini jadi satu dari berbagai program baik yang akan diimplementasikan di Kabupaten Sergai,” tandasnya.

Di momen yang sama, Kepala BWS Sumatra II yang diwakili Kasatker BWS Sumatra II Jinto Lumbanbatu mengimbau agar tiap peserta dalam kegiatan ini mengikuti arahan dan bimbingan dengan baik.

” Tujuan dari dilaksanakannya program ini adalah untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Program ini juga didorong oleh aspirasi komisi V DPR RI,” ucap Jinto.

Dalam kegiatan tersebut Wabup Sergai turut didampingi oleh Asisten Ekbang, Kadis PUPR, Camat terkait, dan KPM serta penerima manfaat program P3-TGAI Kab Sergai. (Media Center Sergai).

Teks/Editor : Ardi / Rini Ry

Admin : Julia

478 Views

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *