Mediacenter

Lepas Peserta PENAS KTNA ke Sumbar, Ini Pesan Wabup Adlin Tambunan

Sei Rampah,

Wakil Bupati  Serdang Bedagai (Sergai) H. Adlin Tambunan secara resmi melepas rombongan Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) yang akan menuju Pekan Nasional (Penas) XVI Petani dan Nelayan di Padang, Sumatera Barat (Sumbar) pada tanggal 10-15 Juni 2023 mendatang.

Pelepasan tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah, Kamis (8/6/2023). Turut mendampingi Wabup Adlin Tambunan, Kadis Pertanian Sergai Dedi Iskandar serta para peserta Penas KTNA se-Sergai.

“Kepada peserta Penas KTNA Sergai, kami berharap nantinya dapat banyak membawa  informasi terkait pertanian. Kemudian para peserta dapat menyampaikannya kepada masyarakat dan diterapkan di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat untuk mewujudkan visi Sergai yang Maju Terus; Mandiri, Sejahtera, dan Religius,” kata Wabup mengawali sambutan.

Ia pun berharap para peserta KTNA Sergai dapat mentransfer ilmu yang di dapat serta memberikan contoh yang berkaitan dengan peningkatan KTNA kepada masyarakat Sergai. Ditambahkan Wabup Adlin jika Pemkab Sergai siap mendukung melalui dinas terkait, cetusnya  sembari berpesan dalam perjalanan tetap berhati-hati di jalan, jaga kesehatan semoga berangkat dalam keadaan sehat dan kembali dalam keadaan sehat.

Dikesempatan serupa, Ketua KTNA Sergai Rasdiaman Damanik menuturkan ada sebanyak 60 peserta yang terdiri KTNA, Penyuluh Pertanian, Penyuluh Perikanan yang berangkat dalam pelaksanaan Penas KTNA di Sumbar.

Sedangkan Sekretaris KTNA Sergai H. Usman Efendi Sitorus menambahkan bahwa peserta yang berangkat dapat menyerap informasi dan ilmu yang di peroleh dari Penas KTNA di Sumbar nanti yang direncanakan akan di buka oleh Presiden RI Joko Widodo.

Dikatakan Ustor, demikian sapaan Usman Efendi Sitorus menyebut bahwa pihaknya juga mengirimkan KTNA milenial dengan harapan dapat mengambil informasi terkait teknologi pertanian dan perikanan yang dapat di terapkan di Ka bupaten Sergai.

“ Sebelum keberangkatan ini Bupati Sergai Darma Wijaya berpesan kepada seluruh jajaran KTNA yang diberangkatkan agar dapat bertukar informasi dan ilmu terkait pertanian dan perikanan yang nantinya dapat meningkatkan produktivitas di Kabupaten Sergai,” pungkas Ustor menyampaikan pesan Bupati. (Media Center Sergai).

Teks/Editor : Rini Ry

Reporter “ Brojeps

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Latest Posts