Wabup Sergai Hadiri Peresmian MPP Kota Tebing Tinggi

Tebing Tinggi,

            Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) H Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, M.SP, menghadiri acara Peresmian Mall Pelayanan Publik (MPP) Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi di Balai Kartini Convention Center Tebing Tinggi, Rabu (2/3/2022).

            Kegiatan yang dihadiri Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi, unsur Forkopimda, Deputi Bidang Pelayanan Publik, Diah Natalisa, Wakil Walikota Tebing Tinggi Oki Doni Siregar dan undangan lainnya.

            Gubsu Edy Rahmayadi yang turut hadir menyampaikan bahwa di era digitalisasi saat ini, integrasi dan kecepatan layanan “real time” sangat dibutuhkan oleh publik. untuk itu perlu terobosan-terobosan guna menjawab dinamika kekinian.

“ Inilah pentingnya kehadiran MPP yang merupakan pilar utama dalam peningkatan layanan publik ke depan. Saya berharap tentunya dengan keberadaan MPP ini dapat memotivasi daerah kabupaten/kota lain di Sumut untuk meningkatkan kualitas pelayanan publiknya melalui pembangunan MPP di daerah,” kata Gubsu.

            Sementara itu, Menpan RB Tjahjo Kumolo melalui Deputi Bidang Pelayanan Publik, Diah Natalisa, usai peresmian menyampaikan jika pusat pelayanan modern ini akan memberikan layanan yang cepat, mudah dan tentunya terjangkau serta aman dan nyaman bagi masyarakat.

“ Ini adalah sebuah komitmen yang ditunjukkan oleh pemerintah daerah untuk memberikan pelayanan publik yang baik, yang dikelola secara terpadu dan terintegrasi dalam satu tempat,” ungkapnya.

            Wabup Sergai H Adlin Tambunan yang hadir didampingi oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan., Ekonomi dan Keuangan Hj Prihatina, M.Si, menyebut, jika MPP ini akan memudahkan masyarakat dalam menyelesaikan urusannya. Oleh karenanya, Kabupaten Sergai juga telah berencana untuk mendirikan MPP.

“ Hal ini sudah direncanakan dan akan secepatnya akan diwujudkan demi masyarakat Sergai,” tutupnya. (Media Center Sergai)

Teks/Editor : Rini Ry

Reporter : Brojeps

Admin : Vivi

362 Views

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *